Visi dan Misi
Visi Keilmuan
"Menjadi program studi unggul dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang teknologi bahan dan rekayasa material maju pada tahun 2025"
- Menyelenggarakan pendidikan Teknik Material yang berkualitas baik secara teoritis maupun praktis sehingga mampu menghasilkan lulusan yang bermutu dan berdaya saing ditingkat lokal, nasional dan internasional.
- Menghasilkan Sarjana yang memiliki integritas akademik, kepekaan sosial dan berkarakter mulia.
- Melaksanakan proses belajar mengajar dan meningkatkan kualitas pendidikan disertai motivasi dan kedisiplinan tinggi.
- Membekali lulusan agar memiliki dan mampu mengembangkan kompetensi, profesionalisme dan kualitas global sehingga memiliki daya saing yang kuat.
- Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian pada masyarakat serta kerjasama dengan industri.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi di bidang Teknik material, berjiwa wirausaha (entrepreneur) dan dapat dipercaya sehingga mampu bekerjasama dan memberikan kontribusi di tingkat nasional dan internasional (world class), melalui kurikulum yang disusun dengan mempertimbangkan model kurikulum Teknik material pada tingkat nasional dan internasional.
- Menjalankan sistem pendidikan dengan penjaminan mutu sesuai standar nasional dan internasional.
- Melibatkan sivitas akademika Prodi Teknik material dalam penelitian yang dapat memperkaya khasanah keilmuan di bidang komputasi yang berbasis pada moral dan etika dalam rangka mengisi dan menunjang pembangunan regional maupun nasional.
- Melibatkan sivitas akademika Prodi Teknik material dalam pengabdian masyarakat dalam bentuk pembinaan, bimbingan dan konsultasi dalam rangka meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan serta melakukan pemberdayaan masyarakat yang berbasis pada moral dan etika.
- Meningkatkan kontribusi dan kolaborasi dengan berbagai pihak dalam masyarakat dengan mengembangkan produk dan layanan hasil inovasi dan kreasi dalam bidang Teknik material di tingkat regional, nasional maupun internasional.
- Mengembangkan sertifikasi kompetensi di bidang Teknik material di tingkat regional, nasional maupun internasional.